Mau tahu Ngirim Email Rahasia di Gmail? Begini Caranya

i-Tech

foto ilustrasi

Mau tahu Ngirim Email Rahasia di Gmail? Begini Caranya

Jakarta, Spasi-id.com – Sistem keamanan untuk data pribadi ataupun suatu file merupakan hal penting dan sangat dibutuhkan. Hal itu dikarenakan banyaknya peretasan saat ini dengan model yang beragam.

Bukan hanya orang biasa atau individu yang bisa jadi korban peretasan, bahkan banyak perusahaan dan instansi yang mengalaminya juga.

Jika berbicara soal perusahaan dan instansi, ini tentu sudah memasuki ranah formal. Mereka pasti menggunakan email untuk mengirim surat menyurat antar perusahaan atau rekan kerjanya.

Tapi, email pun juga tidak lekang dari target kejahatan dunia maya. Karena itu, pada tahun 2018 Google memperkenalkan mode rahasianya untuk Gmail.

Pengaturan ini memungkinkan orang untuk mengirim pesan yang dapat kedaluwarsa dan mencegah penerima menyalin kontennya, meneruskannya ke orang lain, atau mengunduhnya.

Namun, pasti tidak sedikit orang yang belum mengetahui cara kerjanya. Berikut ini, cara yang bisa Anda lakukan untuk mengirim email ‘rahasia’.

Melalui Browser
Tulis pesan baru. Cari ikon jam terkunci di sebelah kanan tombol Kirim, dan klik ikon tersebut.

Setelah ini akan muncul pop-up yang memungkinkan Anda untuk mengatur berapa lama Anda ingin penerima memiliki akses ke pesan sebelum pesan tersebut kedaluwarsa. (Ada opsi dari satu hari hingga lima tahun).

Lalu di bawah tanggal kedaluwarsa, Anda akan melihat kategori “Memerlukan Kode Sandi”. Jadi, jika Anda menginginkan lapisan keamanan ekstra, pilih kode sandi SMS. Ini akan meminta penerima email Anda untuk memasukkan kode sandi yang akan dikirim melalui SMS ke nomor telepon mereka.
Pemberitahuan bahwa pesan sedang dikirim dalam mode rahasia akan muncul di bagian bawah pesan.

Melalui Ponsel
Tulis pesan.
Ketuk tiga titik vertikal di sudut kanan atas aplikasi. Pilih Mode Rahasia. Seperti di web, Anda akan melihat opsi untuk menyetel berapa lama pesan dapat diakses penerima (satu hari – 5 tahun).

Anda juga akan melihat opsi Masukan kata sandi. Jika ingin lebih aman, pilih SMS Passcode. (Cara kerja sama seperti di web).


Setelah Anda menyesuaikan pengaturan, pesan yang dikirim dalam mode rahasia akan menampilkan jendela kecil di bagian bawah yang merinci berapa lama pesan akan ada sebelum kedaluwarsa.