Foto istimewa
Jakarta, Spasi-id.com – Air kencing atau urine ada pada kandung kemih. Air kencing merupakan cairan sisa metabolisme tubuh yang harus dibuang.
Kandung kemih yang sudah penuh akan memberi sinyal ke tubuh bahwa ini adalah saatnya kamu buang air kecil atau kencing.
Namun, hampir sebagian besar orang justru mengabaikan sinyal ini karena terlalu sibuk dengan aktivitas, alasan toilet yang kotor, hingga terjebak kemacetan.
Sebetulnya menahan buang air kecil juga bisa menimbulkan beberapa masalah kesehatan, terutama pada organ kemih dan ginjal.
Dilansir dari kanal YouTube Saddam Ismail, di lihat Selasa 22 Agustus 2022, berikut ini adalah beberapa gangguan kesehatan akibat menahan buang air kencing.
- Infeksi saluran kemih
Dokter Saddam Ismail mengatakan bahwa jika sering menahan buang air kencing akan mengalami infeksi saluran kemih.
Ini dikarenakan saat menahan buang air kencing bisa saja pada saluran uretra terdapat bakteri.
- Kebocoran urin
Gangguan kesehatan yang bisa timbul saat menahan kencing lainnya adalah kebocoran urin.
Sebab saat menahan kencing akan mempengaruhi otot-otot sehingga terjadi pengenduran.
Selain pengenduran, elastisitas dan cengkramannya berkurang. Sehingga jika hal tersebut terjadi urin dapat keluar dengan sendirinya.
- Batu ginjal
Batu ginjal juga dapat terbentuk ketika kita sering kita harus kencing namun di tunda. Ini karena penumpukan mineral ataupun bahan kimia lain yang ada pada urin.
- Nyeri pinggang
Nyeri pinggang juga bisa timbul ketika kita sering menahan kencing. Ini karena otot-otot disekitar ginjal dan kandung kemih menegang sehingga membuat nyeri pinggang.
Hal ini disebabkan otot-otot disekitar ginjal dan kandung kemih menegang yang mengakibatkan nyeri pinggang.
“Selain itu jika sudah merasakan tidak nyaman pada bagian organ kandung kemih segera periksakan ke dokter agar diketahui segera penyebabnya,” ujar dr. Saddam Ismail.