Dituding Warganet Jilat Ludah Sendiri Akibat Balik Lagi ke Sinetron Ikatan Cinta, Ini Pembelaan Arya Saloka

Entertainment

Foto Arya Saloka/ istimewa

Jakarta, Spasi-id.com – Gegara Pesinetron Arya Saloka balik kembali ke sinetron Ikatan Cinta, banyak warganet menudingnya sebagai sosok penjilat ludah sendiri.

Diketahui, Arya Saloka sempat hengkang dari sinetron tersebut selama beberapa bulan. Diduga, Arya hengkang karena jalan cerita sinetron yang sudah terlalu panjang.

“Kita jujur lah, sinetron drama itu kan ceritanya sering mengada-ada. Tapi kalau nanti ceritanya sudah ngaco, sorry ya, kalau misalkan saya cabut,” kata Arya Saloka saat diwawancarai Helmy Yahya beberapa bulan lalu.

Namun, sekarang Arya Saloka mengatakan apa yang ditudingkan oleh warganet hanyalah spekulasi. Ia mengaku selama ini hanya mengikuti alur cerita.

Tak hanya itu, Arya Saloka juga mengklaim harus menyelesaikan proyek lain di luar sinetron Ikatan Cinta.

“Lho, bukan kenapa akhirnya tertarik lagi. Pemikiran orang-orang aja yang berpikiran saya tidak kembali lagi, ya kan?,” bela Arya Saloka, mengutip video di akun RCTI Official, Rabu (7/9/2022).

Menurutnya, ia juga tidak perlu membuat klarifikasi apa pun terkait hal tersebut.

“Terus ya, buat apa saya harus mengklarifikasi atau apa. Ya sudah, toh memang dari awal sudah disiapkan cerita, kebetulan juga saya lagi ada project juga di luar Ikatan Cinta. Harus diselesaikan dulu,” tandasnya.