Foto Honda Estilo/istimewa
Jakarta, Spasi-id.com – Mobil tua saat ini masih banyak diminati sebagian kalangan. Bahkan, beberapa tahun belakangan, mobil tua banyak dicari para pecinta otomotif. Pasalnya, mobil tua memiliki tarik tersendiri apalagi perawatannya juga cukup mudah dan murah.
Ada beberapa tipe atau merk mobil tua di Indonesia yang masih jadi model menarik dengan ciri khas tersendiri. Di antaranya adalah sebagai berikut.
- Honda Civic
Di urutan pertama, ada Honda Civic untuk generasi ke 5, umumnya dilabel dengan nama Honda Genio, sedangkan untuk generasi ke 6, dikenal dengan sebutan Honda Estilo.
Keunggulan atau kelebihan Honda Civic generasi ke 5 dan ke 6 ini terletak pada performa mesinnya yang sangat gahar dan agresif dengan bekalan mesin VTEC.
- Toyota Kijang Super
Toyota Kijang Super menjadi mobil tua yang digemari masyarakat Indonesia. Selain harganya murah, perawatannya juga mudah. - Suzuki Baleno
Suzuki Baleno generasi pertama menjadi salah satu mobil tua yang masih banyak diincar penikmat mobil lawas. Mobil tua yang diluncurkan pertama kali pada 1997 ini dikenal memiliki mesin yang bandel, responsif dan juga irit bahan bakar mobil (BBM). Meski tergolong mobil lawas, Suzuki Baleno ini terkenal memiliki tarikan yang kuat dan tidak rewel.
- Toyota Starlet
Sama seperti Honda Civic, Toyota Starlet juga masih dikagumi penggemar mobil-mobil lawas yang desainnya tak lekang oleh waktu. Toyota Starlet yang paling banyak dicari adalah yang desainnya kotak karena harganya mencapai Rp30 jutaan. Sedangkan untuk model dengan bentuk bulat, harganya tembus diangka Rp50 jutaan sampai Rp70 jutaan.
- Isuzu Panther
Untuk kategori mobil tua, Isuzu Panther yang masih banyak dijual yakni dengan tahun produksi 1991-1995. Mobil bermesin diesel ini dikenal memiliki mesin yang tangguh dan bandel di berbagai cuaca, termasuk anti banjir. Faktor ini yang membuat Isuzu Panther masih banyak berkeliaran di jalanan meskipun umurnya mencapai 30 tahun.