Site icon Spasi Berita

Buat pengguna Tol Padaleunyi Hati-hati, Akan Ada Pemeliharaan Jalan dari 22-26 Agustus 2022

Foto ilustrasi

Jakarta, Spasi-id.com – PT Jasamarga Metropolitan Tollroad kembali akan melaksanakan pekerjaan pemeliharaan jalan di Ruas Tol Padaleunyi.

General Manager Representative Office 3 Jasamarga Metropolitan Tollroad Thomas Dwiatmanto menjelaskan, pekerjaan pemeliharaan tersebut akan dimulai 22-26 Agustus 2022.

“Jasa Marga selalu berkomitmen menjaga kualitas dan layanan jalan tolnya, terutama faktor keselamatan dan keamanan pengguna jalan. Untuk itu pemeliharaan rutin seperti SFO dan rekonstruksi perkerasan selalu dilakukan secara berkala,” ujarnya melalui keterangan tertulis, Sabtu (20/8/2022).

Jasa Marga memastikan lajur yang menjadi objek pemeliharaan jalan sementara tidak dapat dilintasi selama pekerjaan berlangsung.

“Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan yang timbul akibat pekerjaan tersebut. Diimbau kepada pengguna jalan agar tetap berhati-hati dan mengatur waktu perjalanan. Hubungi one call center Jasa Marga di nomor telp 14080 untuk informasi dan bantuan tol,” kata Thomas

Adapun jadwal pekerjaan Ruas Tol Padaleunyi sebagai berikut:

A. Pekerjaan Rekonstruksi Perkerasan

Pekerjaan Rekontruksi Perkerasan di Ruas Tol Padaleunyi, akan dilaksanakan 22-26 Agustus 2022, mulai pukul 08.00-14.00 WIB.

Titik lokasi

  1. Arah Cileunyi
    Km 142+066 hingga Km 142+131 Lajur 1, sepanjang 65 meter dan Km 142+179 sampai dengan Km 142+214 Lajur 1, sepanjang 35 meter.
  2. Arah Jakarta

Km 127+383 hingga Km 127+343 Lajur 1, sepanjang 40 meter, dan Km 127+420 sampai dengan Km 127+395 Lajur 1, sepanjang 25 meter.

B. Pekerjaan Scrapping Filling Overlay (SFO)

Pekerjaan SFO akan dikerjakan pada 22-25 Agustus, pukul 08.00-17.00 WIB.

Titik lokasi

  1. Arah Cileunyi

C. Pekerjaan Pengecatan Marka Jalan

Pekerjaan pengecatan marka jalan di Ruas Tol Padaleunyi, akan berlangsung 22-26 Agustus, pukul 08.00-17.00 WIB.

Exit mobile version